20 April 2020

MAKNA WARNA PADA HELM KESELAMATAN

MAKNA WARNA PADA HELM KESELAMATAN

Nusantara Traisser – Salah satu hal penunjang yang paling penting dalam proyek pekerjaan berat adalah para pekerja proyek. Para pekerja proyek biasanya dalam bekerja memakai helm khusus sebagai pengaman dari bahaya yang berhubungan dengan kecelakaan kerja. Namun, apakah Anda pernah memperhatikan pekerja proyek mengenakan helm dengan warna yang berbeda-beda?

Pasti saja ada makna dalam pemakaian helm di dalam suatu pekerjaan. Untuk pekerjaan proyek, helm tersebut dipakai oleh pekerja karena berbagai faktor, seperti untuk mengenali pekerja lainnya beserta tugas yang ia lakukan hingga menghindari kepala dari benda-benda, seperti batu bata dan benda lainnya.

Dikutip dari amtiss.com, aturan tentang warna helm yang menjadi salah satu benda keselamatan kerja itu sudah dikembangkan pada tahun 1912 oleh Worker’s Accident Insurance Institute Kerajaan Bohemia. Helm keselamatan terdiri dari dua jenis, yaitu helm yang dilengkapi dengan lampu senter dan memiliki pinggiran lebar (digunakan pekerja tambang bawah tanah atau terowongan) dan helm tanpa senter (digunakan pekerja tambang atau industri di area terbuka).

Diketahui dari berbagai sumber, ada delapan kode warna helm proyek yang secara umum dipergunakan untuk mengenali para pekerja berdasarkan posisi dan jobdesc atau deskripsi kerja mereka.

Warna helm keselamatan pekerja proyek itupun sengaja dipilih dengan warna-warna yang terang, atau dalam kata lain “mencolok”, misalnya warna putih, kuning, hijau, biru, oranye, merah dan lainnya. Tujuan digunakannya warna yang mencolok dan berbeda-beda yaitu untuk memudahkan para pimpinan disaat memberikan instruksi, selain itu juga bertujuan agar para pekerja lebih mudah terlihat saat berada di area proyek, sehingga mencegah dan mengurangi terjadinya resiko kecelakaan kerja.

 

  • Helm Keselamatan Warna Kuning 

    Anda pasti tidak asing lagi jika melihat pekerja proyek yang menggunakan helm keselamatan warna kuning kan? Nah, para pekerja yang menggunakan helm keselamatan berwarna kuning ini adalah seorang operator, pelaksana sub kontraktor atau para pekerja umum. Pekerja umum ini jumlahnya paling mendominasi di antara pekerja yang lain. Dalam proyek pembuatan gedung, petugas umum ini bertugas melakukan pengecoran, penyusunan batu bata, pengecatan, serta tugas lainnya tergantung dengan instruksi Insinyur.Helm Keselamatan Warna Kuning

  • Helm Keselamatan Warna Biru 

    Pekerja yang menggunakan helm keselamatan berwarna biru biasanya memiliki jabatan sebagai supervisor lapangan atau bisa juga digunakan oleh pekerja yang berhubungan dengan kelistrikan bahkan operator teknis. Petugas kelistrikan itu tugasnya memasang dan memastikan listrik di proyek pembangunan itu terpasang dan berfungsi dengan baik.Helm Keselamatan Warna Biru

  • Helm Keselamatan Warna Hijau 

    Kalau pekerja proyek yang menggunakan helm keselamatan berwarna hijau rasanya jarang kita jumpai. Helm keselamatan warna hijau ini biasanya dipakai oleh pengawas lingkungan. Selama proses pembangunan berlangsung, pekerja berhelm hijau akan menjaga hal-hal yang berhubungan dengan lingkungan, misalnya pembuangan limbah. Ternyata, meskipun jarang terlihat, jobdesk mereka cukup vital, berkaitan langsung dengan keselamatan pada lingkungan.Helm Keselamatan Warna Hijau

  • Helm Keselamatan Warna Merah 

    Pekerja proyek yang menggunakan helm keselamatan berwarna merah biasanya merupakan seorang safety officer, yaitu seseorang yang bertanggung jawab untuk memeriksa sistem keselamatan yang sudah terpasang dan berfungsi sesuai standar yang ditetapkan. Ibaratnya, keselamatan & kelaikan suatu pekerjaan, harus melalui pengecekan dan persetujuan para pekerja berhelm merah. Helm Keselamatan Warna Merah

  • Helm Keselamatan Warna Oranye 

    Jika kalian melihat seseorang yang menggunakan helm keselamatan berwarna oranye di lokasi proyek, bisa dipastikan bahwa orang tersebut adalah tamu atau pejabat yang berkunjung ke proyek pembangunan. Tetapi, tidak sembarang orang bisa datang dan masuk ke lokasi proyek pembangunan. Jadi, kamu yang berprofesi atau yang akan bekerja di area proyek, jangan asal perintah orang yang memakai helm oranye ya heheHelm Keselamatan Warna Oranye

  • Helm Keselamatan Warna Coklat 

    Helm keselamatan berwarna coklat biasanya digunakan oleh tukang las dan pekerja lain dimana pekerjaan mereka berhubungan dengan peralatan yang menghasilkan panas tinggi. Kalau ini tugasnya cukup berat ya. Tetap semangat pak pekerja!!

    Helm Keselamatan Warna Coklat

  • Helm Keselamatan Warna Merah Muda

    Nah kalau kalian melihat ada seseorang yang memakai helm keselamatan berwarna merah muda, kemungkinan besar itu adalah pekerja yang kehilangan atau lupa membawa helm safety sehingga mereka bisa menggunakan helm berwarna pink untuk sementara waktu. Akan tetapi helm keselamatan berwarna merah muda bisa juga dipakai oleh para mahasiswa yang sedang melakukan magang di proyek tersebut.

    Helm Keselamatan Warna Merah Muda

  • Helm Keselamatan Warna Putih

    Terakhir, jika kalian lihat ada pegawai yang menggunakan helm keselamatan berwarna putih maka orang tersebut memiliki jabatan yang lebih tinggi dari pada pekerja proyek yang lain. Helm keselamatan berwarna putih ini mempunyai makna bahwa seseorang tersebut memiliki jabatan sebagai manajer, pengawas, insinyur atau mandor. Jadi untuk para pekerja patuhi aturannya ya..

    Helm Keselamatan Warna Putih

    Sekarang Anda sudah bisa membedakan apa makna dari warna – warna helm keselamatan pekerja proyek. Jadi warna tersebut bukan dipilih secara sembarangan ya.

Penulis: Mohammad Fariq


Warning: count(): Parameter must be an array or an object that implements Countable in /home/k8673307/public_html/responsiveweb/wp-includes/class-wp-comment-query.php on line 399

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *